Bagaimana Cara Membangun Motivasi Diri Sendiri

Bagaimana Cara Membangun Motivasi Diri Sendiri? Ini adalah suatu pertanyaan klasik yang sering ditanyakan terutama Bagaimana Menemukan Motivasi
Bagaimana Cara Membangun Motivasi Diri Sendiri

Bagaimana Cara Membangun Motivasi Diri Sendiri? Ini adalah suatu pertanyaan klasik yang sering ditanyakan terutama Bagaimana Menemukan Motivasi Untuk Meraih Tujuan Anda di awal tahun, ketika kebanyakan orang mulai membuat resolusi baru yang akan dikerjakan selama satu tahun penuh. Perlu cukup banyak dorongan energi dan semangat untuk membuat diri kita bergerak maju meraih goal yang telah kita canangkan.

Lalu bagaimana kita menemukan ‘pemantik api’ yang akan menyalakan ‘mesin internal’ yang ada pada diri kita? Kita mungkin sering mendengar tentang seniman yang kehilangan daya ciptanya, atau penulis dengan penyakit kambuhan yang bernama ‘writer’s block’ yang membuat mereka stuck tak mampu menuliskan kata-kata. 

Menarik ternyata, melihat bahwa profesi-profesi yang dianggap kreatif ini juga mengalami mitos-mitos yang sama dengan kebanyakan usaha mengurangi berat badan dan timbunan lemak di tubuh: hilangnya motivasi yang membuat mereka lalu berhenti melakukan yang sudah mereka kerjakan.

Ketika kita mulai mengambil jarak dari orang-orang ini (yang kehilangan motivasi dan berhenti) lalu coba melihat kearah lain, yaitu orang-orang yang dikenal telah meraih kesuksesan besar dalam hidupnya, kita akan melihat pola yang berbeda.

Orang-orang yang sangat sukses ini bukanlah orang yang memiliki semangat menggebu-gebu dan termotivasi sepanjang waktu. Mereka pun mengalami yang namanya rasa malas, kebuntuan, dan perasaan demotivasi yang lain. Bedanya ialah mereka tidak menunggu datangnya ‘percikan api’ dari luar.

Mereka adalah orang-orang yang memilih untuk tetap bangun dari ranjang nyamannya dan melakukan pekerjaan, meskipun itu terasa sangat tidak menyenangkan untuk mereka. Mereka terus mengerjakannya, tak peduli seberapa besar rasa malas menggoda dan sekecil apapun semangat dalam diri mereka. Sampai akhirnya kesuksesan menghampiri. 

Pelukis yang sukses tetap melukis setiap hari, meskipun kadang inspirasi terhenti. Penulis hebat akan terus menulis, biarpun rasa malas menggodanya untuk meletakkan pena. Dokter yang luarbiasa akan tetap bekerja, walaupun sedang tidak dalam kondisinya yang terbaik.

Jadi, bagaimana caranya untuk bisa menemukan motivasi untuk meraih tujuan Anda? Teruslah mengerjakannya, apapun yang terjadi! Jika Anda ingin sukses pada suatu bidang apapun, teruslah melakukannya. Jalani saja. Anda akan bisa meraih kesuksesan itu. 

https://www.pitutur.web.id/2021/01/bagaimana-cara-membangun-motivasi-diri.html

Semoga bermanfaat.... Kunjungi juga :

LihatTutupKomentar