Waktu yang Tepat untuk Mancing

Kali ini saya akan bantu Anda untuk mengetahui kapan waktu yang tepat untuk mancing dan kapan waktu yang baik untuk memancing di laut.
Waktu Mancing

Kali ini saya akan bantu Anda untuk mengetahui kapan waktu yang tepat untuk mancing dan kapan waktu yang baik untuk memancing di laut. Saya akan cerita dulu sebelumnya. Silahkan dibaca, duduk yang manis hehehe.

Kapan waktu yang tepat untuk memancing 


Waktu baru keranjingan mancing di laut sekitar setahun yang lalu, hampir setiap minggu saya melaut. Tidak pandang hujan atau angin, pokoke mancing. Entah dapat ikan atau tidak, tiap ada waktu pokoke  berangkat mancing. Semua pokoke mancing. ๐Ÿ˜€

Mang Cecep dan Kang Nurdin, dua sahabat saya warga Kepuh, Bojonegara tidak pernah lelah menemani saya melaut, apapun kondisinya. Maklum, sebagai seorang pemancing pemula, saya harus banyak belajar melaut.

Bahkan, perahu jenis sekoci milik Pak Nurdin saat itu belum ada atapnya. Tidak ada apapun yang menaungi kami dari sinar matahari langsung. “POKOKE MANCING”. Begitu kata saya saat itu.

Namanya kepanasan di tengah laut, kebayang dong seperti apa saya jadinya. Muka dan sekujur tubuh mendadak hitam legam terbakar matahari. Kalau ikan dijemur, maka jadilah ikan asin (gesek), nah kalau saya dijemur seperti itu, jadilah “porong” hahahaha.๐Ÿ˜€

Pulang ke rumah wajah udah ga karuan. Teman-teman di komplek melihat saya pada kaget, makin hari saya makin “geseng” aja. Beruntung saya punya istri yang baik hati. Dia masih mencintai suaminya yang sudah “geseng” itu. Terima kasih Bunda Gabriel atas cintanya. Cie cie cie

Itu dulu, jauh sebelum saya mulai berfikir lebih maju. Itu dulu, saat pertama kali saya mulai keranjingan mincing di tengah laut. Belakangan, saya mulai menghitung kapan waktu yang baik untuk melaut.

Cara mencari waktu yang tepat mancing di laut


waktu yang bagus untuk mancing

Caranya yakni dengan bertanya kepada para nelayan dan tukang perahu. Kalau kata mereka cuaca lagi bagus, baru saya berangkat. Tapi namanya juga alam, tentu susah diprediksi.

Setidaknya, saya punya harapan untuk bisa stike dan merasakan sensasinya. Nah, kemudian saya berselancar di dunia maya. Segala informasi tentang memancing saya lahap habis.

Suatu malam, saya menemukan situs www.google.com. Saya masuk ke laman itu, ada banyak informasi yang saya dapatkan. Mulai dari waktu matahari terbit dan tenggelam, kecepatan angin, hingga pasang surut air laut.

Nah informasi itu membawa saya ke suatu titik dimana ikan ada pada posisi “lapar” atau aktivitas tinggi. Dengan jelas dan gamblang, laman pasangsurut.com mengungkapkan semuanya. Setelah itu, saya pun menjadikan laman itu sebagai panduan, khususnya cuaca dan pasang surut air laut.

Tapi tentu saja, itu juga hanya prediksi. Persoalan dimakan ikan atau tidak, itu kembali lagi ke unsur keberuntungan dan rezeki kita. Nah, Anda yang mau mencoba, silahkan dicoba.

Ada satu lagi ilmu yang saya dapat dari warga pesisir. Waktu yang baik untuk memancing adalah saat air laut terasa hangat. Tidak dingin atau panas. Kalau air laut dingin, hampir dipastikan kita akan zonk. Penasaran? Silahkan mencoba.

Baca juga : Teknik Mancing di Malam Hari

Salam Fish On! 
LihatTutupKomentar